Tulungagung – Yoga kini menjadi olahraga yang banyak diminati oleh wanita, karena gerakannya yang mudah dan menyenangkan.
Tak hanya menyenangkan, olahraga ini dipercaya punya banyak manfaat untuk kesehatan tubuh, asal dikerjakan dengan rutin. Apa sajakah manfaat itu? Pertanyaan ini dijawab oleh Windu Alina salah satu pelatih Yoga.
Beberapa manfaat tersebut diantaranya adalah untuk menghilangkan nyeri saat menstruasi juga mempermudah ibu hamil yang akan menjalankan proses melahirkan.
”Ada salah satu gerakan Yoga yang berfokus pada bagian otot perut dan pinggung dan bermanfaat untuk wanita yang sering merasakan nyeri saat menstruasi, dan bisa juga untuk ibu hamil yang ingin lancar saat menjalankan proses melahirkan nanti,” kata Windu.
Tak hanya itu, masih ada beberapa manfaat lain diantaranya, menurunkan berat badan, melatih kesabaran, sebagai sarana relaksasi, memperbaiki kualitas tidur dan memperbaiki fleksibilitas dan kualitas tubuh dari wanita tersebut. ”Jadi nggak salah deh, kalau jenis olahraga ini makin hits diantara para wanita milenial,” tutupnya.(meg/tin/apr)